Home / Budaya / Ekonomi / Kata Mereka / Kuliner / Ulasan

Senin, 4 April 2022 - 21:25 WIT

Buah Kelapa Muda Pelengkap Menu Buka Puasa


Penjual Kelapa Muda didepan taman Fitnes Kota Ternate

Penjual Kelapa Muda didepan taman Fitnes Kota Ternate


MAHABARI – Kurang segar dan lengkap jika tidak tersedia buah kelapa muda sebagai menu buka puasa. menjadi tradisi setiap momen bulan suci ramadan di Kota Ternate, warga berburu buah kelapa muda. Olehnya itu, setiap bulan suci ramadan, ramai kita jumpai pedagang buah kelapa muda disetiap sudat kota untuk berjualan.

Seperti yang terlihat di kawasan taman fitnes Kelurahan Santion, Kecamatan Ternate Tengah, Kota Ternate. Warna hijau, ada yang merah,  menjadi hiasan sepanjang bibir jalan dipenuhi dengan banyaknya buah kelapa muda. Terlihat banyak warga yang antri berburu buah kelapa muda. Mereka menunggu penjual mengupas kulit dari buah kelapa sehingga mudah dibawa pulang.

Baca Juga  Operasi Pekat Kie Raha I 2024 Berhasil Amankan 5 Sachet Ganja Kering Berat 3,9 Gram

Harga buah kelapa muda dipatok Rp. 10.000 per buah. Ada juga yang banting harga 2 buah Rp. 15.000. Amirudin salah satu pedagang buah kelapa muda  didepan taman fitnes saat dikonfirmasi Ia mengatakan, buah kelapa ini semua dari Kelurahan Sulamadaha. Kami di Sulamadaha biasanya pada bulan Ramadhan seperti ini,  kami selalu berjualan disini. Per buah kelapa muda di jual dengan harga yang sangat terjangkau, dari tahun ke tahun harganya tetap dan tidak pernah berubah yakni Rp10 ribu. Ujarnya.

Baca Juga  OKP Cipayung Kecewa Wali Kota Ternate di Luar Daerah

Dia menambahkan, Jika dihitung keuntungan per harinya tergantung pada banyaknya buah kelapa yang dijual, misalnya 100 buah kelapa muda maka keuntungan yang didapatkan yakni Rp1 juta. ia mengakui kadang terjual habis jika cuacanya bagus, terkadang tidak terjual habis jika cuaca hujan. Namun kami masih mendapat keuntungan. Alhamdulillah meskipun tidak setiap hari terjual habis namun kita masih mendapat keuntungan, tutur Amirudin.

Baca Juga  Sultan Tidore Siap Jadi Bakal Calon Gubernur Malut Jika Masyarakat Dukung

Penulis : J. Wahyu

Editor : Kadi


Baca Juga

Ekonomi

DPD PKS Haltim Tolak Kenaikan Harga BBM

Kata Mereka

DPP KNPI Minta Presiden Jokowi Segera Pecat Luhut dari Jabatan Menko Marves

Kata Mereka

Pemda dan DPRD Haltim Diminta Selesaikan Polemik PT. FMI

Ekonomi

Kain Tenun Tidore Berpotensi Dikembangkan Pada Level Nasional

Home

DLH Kota Ternate Tidak Tau Izin Galian C CV Karunia Quardon Perkasa

Headline

Update: Tiga Korban Kembali Di Evakuasi, Pencarian Dilanjutkan Besok

Budaya

Kota Ternate Target Predikat Nindya Kota Layak Anak

Ekonomi

Menekan Inflasi, Pemda Halteng Bagi Bibit Cabai dan Tomat ke Petani