Home / Redaksi

Minggu, 10 Maret 2024 - 15:50 WIT

Operasi Pekat Kie Raha I 2024 Berhasil Amankan 5 Sachet Ganja Kering Berat 3,9 Gram


Foto Personil Operasi Pekat Kie Raha I 2024 dari Satuan Tugas (Satgas) Gakum Subsatgas Resnarkoba, Bersama Tersangka (DI) Tengah Kaos Hijau

Foto Personil Operasi Pekat Kie Raha I 2024 dari Satuan Tugas (Satgas) Gakum Subsatgas Resnarkoba, Bersama Tersangka (DI) Tengah Kaos Hijau


TERNATE Mahabari.com – Dalam Personil Operasi Pekat Kie Raha I 2024 dari Satuan Tugas (Satgas) Gakum Subsatgas Resnarkoba yang melakukan operasi di kota ternate Maluku Utara. Berhasil mengamankan satu tersangka yang diduga terlibat dalam tindak pidana penyalahgunaan narkotika jenis ganja.

Kabidhumas Polda Malut, AKBP Bambang Suharyono, S.I.K., M.H., membenarkan pengungkapan kasus tersebut. Dia menyatakan bahwa personil Operasi Pekat Subsatgas Resnarkoba berhasil menangkap seorang laki-laki yang membawa lima sachet ganja kering seberat 3,9 gram. pada Sabtu (09/03/24) malam Tadi

Baca Juga  Netralitas ASN, Camat Ternate Tengah Diduga Ikut Menjemput Cakada Tauhid Soleman

“Tersangka yang telah diamankan malam tadi berinisial DI (22) ditangkap di Kelurahan Kota Baru, Kecamatan Ternate Tengah, Kota Ternate, Maluku Utara. Langkah tegas Satgas Gakum ini menjadi bagian dari upaya penegakan hukum terhadap peredaran narkotika”ujarnya.

Baca Juga  Kadir Bubu, Masyarakat Butuh Pimpinan DPRD yang Berkompeten

Setelah penangkapan, tersangka beserta barang bukti telah diamankan di Direktorat Reserse Narkoba Polda Maluku Utara, untuk dilakukan pengembangan lebih lanjut.

Langkah ini dilakukan guna memastikan jaringan atau pelaku lain yang terlibat dalam kasus tersebut.

Baca Juga  Pembebasan Lahan Pembangunan Kantor Bappelitbang Ternate Dilakukan Bertahap

“Pihak kepolisian terus meningkatkan upaya dalam memberantas peredaran narkotika demi di maluku utara, sehigga terwujudnya masyarakat yang bersih dan sehat dari bahaya penyalahgunaan narkotika”pungkasnya mengakhiri.

Peliput: Faisal

Editor: Kibo


Baca Juga

Redaksi

Meningkatkan Literasi Digital di Maluku Utara

Redaksi

Dukung Regsosek BPS 2022, Wali Kota Tidore Ikut Pendataan

Politik

DPC PKN Haltim Apresiasi Kinerja Bupati Ubaid- Anjas

Redaksi

Kepala DP3A Malut: R.A Kartini Merupakan Semangat Juang Perempuan Indonesia

Politik

Pimpin Apel Gabungan, Wali Kota Minta OPD, Camat, Lurah dan Kades Sukseskan Sail Tidore 2022

Redaksi

Pengunjung Keluhkan Kerusakan Fasilitas di Taman Nukila Ternate

Politik

PKB Tunggu Hasil Survey Untuk Tentukan Bakal Calon Gubernur Malut

Kesehatan

Puskesmas di Kota Ternate Hanya Buka Pelayanan Perawatan Selama 8 Jam