Home / Budaya / Ekonomi / Hukum / Kata Mereka / Ulasan

Senin, 4 April 2022 - 19:25 WIT

Ternate Darurat Lahan Parkir


Petugas Dishub dan Sat Lantas Kota Ternate melakukan penertiban di depan Pasar Higienis

Petugas Dishub dan Sat Lantas Kota Ternate melakukan penertiban di depan Pasar Higienis


MAHABARI – Jejeran kendaraan roda dua memanjang dipinggir jalan depan pasar Higienis di Kelurahan Gamalama Kota Ternate. Sempitnya area parkir dan alih fungsi tempat parkir menjadi lokasi lapak untuk penjual, membuat kawasan ini menjadi semrawut. Apalagi disaat bulan suci Ramadhan ini, aktifitas masyarakat meningkat untuk berbelanja kebutuhan buka puasa, sehingga terjadi kemacetan.

Baca Juga  Dugaan Penggelapan Uang Dengan Modus Melalui Grup Facebook

Untuk mengantisipasi terjadinya kemacetan pihak Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polres Ternate dan Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Ternate melakukan penjagaan dan penertiban lalu lintas di depan pasar higienis. Kepala Bidang Lalu Lintas dan Perparkiran, Dishub Kota Ternate, Fahrul Rozy saat dikonfirmasi Senin (4/4/2022) menjelaskan, penertiban ini dilakukan sehingga tidak terjadi parkir liar di jalan yang menyebabkan kemacetan. Kami mengarahkan kendaraan roda dua untuk parkir dipinggir jalan, sedangkan untuk kendaraan roda empat parkir di dalam terminal, ujar Fahrul.

Baca Juga  Calon Walikota Ubar Janji, Netizen: Tak Mau Dibohongi Dua Kali

Dia menambahkan, sempitnya ruang parkir dan terbatasnya area yang tersedia untuk parkir terpaksa sisi jalan menjadi solusi parkir. Kami berharap kedepan perlu dipikirkan menyediakan kantong-kantong parkir disetiap titik sehingga tidak terjadi kemacetan, tuturnya.

Baca Juga  Wali Kota Ternate Sebut Penetapan Harga Eceran BBM Masih Dalam Pembahasan

Penulis : Jaldan

Editor : Kadi


Baca Juga

Hukum

Polsek Maba Selatan Berhasil Ringkus Pelaku Pencurian Motor di Haltim

Ekonomi

Mulai Besok, Tarif Angkutan Umum di Kota Ternate Naik

Kata Mereka

Kolaborasi KPU dan BAWASLU Kota Tidore Kepulauan Gelar “LOLINGA” Pra Pemilu 2024

Hukum

Nikah Tanpa Izin, Munira Husen Akan Laporkan JS dan IT

Ekonomi

Capaian PAD Halsel 2024 Melebih Target Yang Di Tetapkan

Hukum

Lebih Mendekatkan Diri Kepada Masyarakat, Polres Haltim Gelar Jum’at Curhat

Home

Temuan Proyek Gunung Dukono, Kadis Pariwisata Halut “Stres” Saat Diwawancarai Wartawan

Ekonomi

BBM Langka di Maffa, Disperindagkop Halsel Akui Stok Terbatas