Home / Redaksi

Minggu, 31 Juli 2022 - 18:31 WIT

LSM Pakatifa dan Eskaria Gelar Kampanye Bebas Sampah di Kota Ternate



MAHABARI, TERNATE– Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Pakatifa dan Eskaria melakukan kampanye bebas dari sampah di Kota Ternate, hal ini juga bagian dari memberikan edukasi kepada masyarakat.

Menurut Koordinator Aksi LSM Pakatifa dan Eskaria Indrasan Ilham saat melakukan aksi kampanye di depan Landmark Kota Ternate, Minggu (31/7/2022) mengatakan, kampanye bebas dari sampah seperti ini baru pertama kali dilakukan LSM Pakatifa dan Eskaria.

Baca Juga  Puskesmas di Kota Ternate Hanya Buka Pelayanan Perawatan Selama 8 Jam

“Kampanye ini untuk memberikan edukasi kepada masyarakat tentang kesadaran akan pentingnya menjaga lingkungan dari sampah, selain kampanye dijalan, kami juga mengunjungi sekolah SMA dan SMK di Kota Ternate untuk mensosialisasikan tentang bebas dari sampah,” ungkapnya.

Baca Juga  Pembangunan Proyek Anjungan Makassar Timur Minta Tambahan Anggaran

Selain itu, kampanye yang dilakukan ini untuk memberikan informasi kepada masyarakat bahwa sampah yang sering ditemui berserakan, ternyata bisa dimanfaatkan untuk membuat kerajinan untuk menjadi usaha dengan nilai ekonomis.

Dirinya menyesalkan, Pemkot Ternate rupanya tidak memiliki langkah tegas untuk menangani penyebaran sampah, padahal Pemkot Ternate sudah memiliki Peraturan Wali Kota (Perwali) namun belum dimaksimalkan dalam penerapannya, karena saat dilakukan survey lapangan ternyata masih banyak sampah yang ditemukan tidak terurus dengan baik.

Baca Juga  Ade Rahmat Caleg Nasdem Berharap, MK Dapat Mengambil Putusan Tidak Merugikan Suara Rakyat

Kata dia, masalah sampah bukan masalah perseorangan atau kelompok tertentu, namun ini merupakan masalah bersama sehingga diperlukan untuk bersama-sama dalam melakukan penanganan secara baik.

Peliput: Fahrun
Editor: ZI


Baca Juga

Redaksi

Wali Kota; Sail Tidore 2022 Diharapkan Dongkrak Ekonomi Masyarakat

Budaya

SPMMT Malut bersama Masyarakat Morotai Timur Gelar Pawai Takbiran

Lokal

Ketua DPRD Sula Akui Belum Menyerap Aspirasi Masyarakat Secara Penuh

Redaksi

Karena Pengaruh Miras, Lakalantas Kembali Terjadi di Kota Ternate

Home

Upacara HUT Ke 77 Kemerdekaan RI di Tidore Berlangsung Khidmat

Redaksi

Jelang Sail Tidore 2022, Sekda Pimpin Rapat Panitia Persiapan

Olahraga

Omset Pedagang Aksesoris Piala Dunia Meningkat Menjelang Piala Dunia 2022

Ekonomi

Gagal Atur Pedagang, DPRD Kota Ternate Nilai Disperindag Tidak Tegas