Home / Advetorial

Jumat, 8 November 2024 - 20:27 WIT

Warga Taduma: Cagub Malut, Sherly-Sarbin Pemimpin Merakyat


Kampanye Sherly Tjoanda dan Sarbini Sehe di Fala Soa Kelurahan Afe Taduma, Pulau Ternate (Foto Faisal - Mahabari.com)

Kampanye Sherly Tjoanda dan Sarbini Sehe di Fala Soa Kelurahan Afe Taduma, Pulau Ternate (Foto Faisal - Mahabari.com)


TERNATE Mahabari.com – Kampanye terbuka pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Maluku Utara, Sherly Tjoanda dan Sarbini Sehe. di Fala Soa, Kelurahan Afe Taduma, Kecamatan Pulau Ternate, pada Jumat (08/11/2024). Juga dihadiri Isteri Sultan Ternate Alwia Husen Syah.

Kehadiran Calon Gubernur Sherly Tjoanda dan Sarbini Sehe di sambut dengan tarian soya-soya. Selain itu juga ritual Joko Kaha juga dilakukan saat Sherly tiba di Fala Soa Afe Taduma.

Dalam sambutannya, kader Partai Demokrat, Zainul Rahman menyatakan bahwa pertarungan dalam pemilihan Gubernur Maluku Utara ini sangat krusial, bahkan menyebabkan terjadinya korban jiwa. Hal ini memberi pelajaran yang berharga bagi masyarakat setempat.

Baca Juga  LSM Pakatifa dan Eskaria Gelar Kampanye Bebas Sampah di Kota Ternate

Sherly Tjoanda, yang merupakan istri dari Benny Laos, berkomitmen untuk meneruskan mimpi dan harapan suaminya demi kepentingan rakyat. Ujar Zainul

Sherly merupakan sosok perempuan historis dalam perjalanan politik Maluku Utara, dengan mencalonkan diri sebagai perempuan pertama dalam pemilihan ini.

Pada saat kampanye, banyak warga menyuarakan keluhan mereka mengenai berbagai isu, termasuk kondisi jalan tani, saluran irigasi, harga jual cengkeh dan pala yang rendah, serta tantangan dalam pendidikan hingga tingkat perguruan tinggi, termasuk BPJS kesehatan. Menanggapi hal tersebut, Sherly Tjoanda berjanji untuk menyelesaikan masalah-masalah ini jika terpilih.

Baca Juga  Cagub Sherly Tjoanda Bakal Sejahterakan Ibu dan Pedagang di Malut

Ia menjelaskan bahwa program-program yang akan dilaksanakannya sudah terbukti sukses saat Benny Laos menjabat Bupati Pulau Morotai, mencakup pembangunan infrastruktur, layanan kesehatan, dan pendidikan.

Dalam upayanya untuk meningkatkan akses pendidikan, calon Gubernur ini menyatakan akan menghapus iuran sebesar 150 ribu setiap bulan untuk siswa SMA dan memberikan beasiswa bagi siswa yang melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi S1. Selain itu, ia juga akan menyediakan bantuan untuk mahasiswa S2 sesuai kebutuhan yang ada.

Baca Juga  Sherly Tjoanda; Ketahanan Pangan, Swasembada Beras Jadi Solusi

Harapan masyarakat akan kehadiran Sherly Tjoanda begitu besar. Salah satu warga, Ibu Siti, mengungkapkan kebanggaannya atas calon gubernur yang dapat merepresentasikan seluruh perempuan di Maluku Utara dan berpotensi membawa perubahan bagi daerah ini.

Ibu Siti, seorang warga, mengungkapkan kebanggaannya terhadap kehadiran calon gubernur yang mencerminkan suara seluruh perempuan di Maluku Utara. Menurutnya, Sherly Tjoanda memiliki potensi untuk membawa perubahan yang positif bagi daerah tersebut.

 

Peliput: Faisal

Editor: Faisal


Baca Juga

Advetorial

M Fadly Ketua Terpilih PWPM Malut, PDPM Ternate: itu Sangat Layak

Advetorial

Debat Terbuka di Gelar KPU Ternate, Empat Kandidat Beradu Visi-Misi

Advetorial

Tak Miliki Etikat Baik “Sebidang Tanah Dan Rumah Akan Di Lelang”

Advetorial

Pembukaan Muswil V PWPM Sekaligus Deklarasi Pilkada Damai

Advetorial

Tanggal 6 Prabowo Dijadwalkan Ke Ternate “Lebih Dari 40 Ribu Masa Disiapkan”

Advetorial

Diwakili Korem 152/Baabullah Penandatanganan Naskah Kerja Sama Polda Malut Dengan Kodam XVI/Pattimura 

Advetorial

HUT ke-25 Pemprov Malut, PWPM Malut Tegaskan Tujuh Poin Pinting

Advetorial

Kerja Sama KPU Malut dan PWPM Sukses Gelar Sosialisasi Pendidikan Pemilih