Home / Home / Politik

Rabu, 1 Mei 2024 - 23:11 WIT

Wacana Koalisi MK-BISA, PKS Itu Baru Klaim Paslon


Logo partai PKS

Logo partai PKS


TERNATE Mahabari.com – Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Keadilan Sejaterah (PKS) Provinsi Maluku Utara (Malut), sampai saat ini belum melakukan pembahasan soal siapa yang menjadi wakil dari Muhammad Kasuba ( MK) nanti pada pemilihan Gubernur Maluku Utara 2024.

Hal ini disampaikan langsung Sekertaris Wilayah PKS Malut Basrin Kanaha saat di wawancarai Awak media Mahabari.com di sekretariat PKS. Rabu (01/05/24).

Basrin Kanaha menyampaikan, bahwa Partai PKS itu punya mekanisme yang diatur dalam Angran Dasar dan Angran Rumah Tangan (AD/ART). Sebelum Pileg 14 Februari kemarin, kita memang berikan rekomendasi pada MK untuk jadi bakal calon Gubernur 2024, tapi itu ada beberapa syarat, salah satunya harus menambah kursi di DPRD provinsi.

Baca Juga  PKB Tunggu Hasil Survey Untuk Tentukan Bakal Calon Gubernur Malut

Menurutnya, rekomendasi Yang dikeluarkan DPW itu sudah di berikan ke Muhammad Kasuba, namun masih bersifat sementara. Dan Rekomendasi itu tidak mencantumkan nama pasangan sebagai Calon Gubernur Maluku Utara.

Baca Juga  Kondisi AGK Melemah, Pihak Keluarga Minta Rawat Jalan di Rumah

“Jadi untuk deklarasi MK-Bisa itu belum di bahas di internal partai PKS, juga belum sampai di tingkat deklarasi dengan calon siapa. Mungkin secara pribadi MK sudah enjoy dengan Basri Salama. Tapi untuk mekanisme partai sampai saat ini itu belum ada keputusan dengan figur yang bersangkutan”.Ucapnya

Dirinya Menjelaskan bahwa, dalam kontestasi politik sebagai Kepala Daerah. Pertama yang harus dipikirkan adalah partai politik yang memiliki kursi.

Baca Juga  Kordinator JATAM Minta KPK Periksa PT Trimega Bangun Persada tbk

“Jadi kita juga membuka diri terhadap partai politik lain untuk bisa bersama-sama dengan PKS, termasuk dari partai Hanura untuk bertarung di Pilgub terutama partai yang telah memiliki kursi”.

Sehingga, Insya Allah dalam pekan ini atau pekan depan kita sudah bisa membahas terkait dengan koalisi PKS dan Hanura untuk kepentingan Pilgub, Pungkasnya

 

Peliput: Fahrun

Editor: Kibo


Baca Juga

Politik

Jika Terpilih dan Ingkar Janji, Husain-Asrul Siap Mundur Dari Gubernur dan Wakil Gubernur

Home

Tercatat LHKPN Segini Harta Kekayaan Gubernur Maluku Utara

Politik

Deklarasi Taufik Majid, Jarkom Prioritas Kalangan Muda

Home

DPD Gelora Haltim Optimis Raih 3 Kursi Pada Pemilu 2024
Foto Tauhid Soleman Saat Pengembalian Formulir Yang Diterima Ketua DPC PDIP Merlisa Marsaoli

Politik

Kembalikan Formulir, Tauhid Siapa Menangkan Pilwako Bersama PDIP

Headline

Siltap Tertunggak Enam Bulan Para Kades Ancam Lumpuhkan Pelayanan di Desa

Politik

Daftarkan Bacaleg Golkar Ke KPU Halut, Samsul Bahri : Mari Bung Rebut Kembali

Hedline

Usai Ditetapkan DCT Anak Kandung Gubernur Curi Star Kampanye di Kao Utara