TERNATE Mahabari.com – Relawan Aliong Mus saat melakukan deklarasi di Kafe Mozaik Kota Ternate, Maluku Utara. Dalam Deklarasi Tim relawan (Bravo 24) tidak melibatkan relawan Sahril Taher.
Hal ini disampaikan oleh Juru Bicara Bravo 24 Calon Gubernur Maluku Utara, Aliong Mus. Joni Pora, setelah deklarasi tersebut bahwa bakal menjalankan misi kemenangan calon kandidat yang pihaknya dukung.
Meskipun saat ini dikabarkan bahwa Aliong Mus dipasangkan dengan Ketua DPD Gerindra Sahril Taher. Namun tim Bravo24 ini di bentuk untuk Aliong Mus bukan paket pasangan calon. Ujarnya
“Bravo24 tersebut hanya mempromosikan Aliong Mus sebagai bakal calon gubernur Maluku Utara”.
Saat di temui awak media Mahabari.com kepada Ajidan Gafur ketua tim asistensi DPD Gerindra. Jika kami tidak di libatkan itu tidak ada persoalan.
Lagipula tim relawan Bravo 24 itu kan untuk Aliong Mus bukan pasangan calon gubernur. Jadi meskipun tidak dilibatkan itu urusan mereka. Ujarnya
Lanjutnya, Tim Relawan Bravo 24 itu merupakan kebutuhan Aliong Mus Sebagai Calon Gubernur. Karena itu merupakan hal pribadinya.
Karena menurutnya, pasangan calon gubernur dan wakil gubernur itu belum ada putusan. Sehingga yang di jual bukan pasangan calon tapi pribadinya.
Menurut Ajidan bahwa sejauh ini belum ada pembicaraan antara partai Golkar atau keluarga Mus untuk membicarakan kelanjutan dari koalisi paket pasangan calon gubernur dan wakil gubernur. Meskipun secara nasional sampai ke daerah partai Gerindra dan Golkar berkoalisi. Namun rekomendasi itu masih menunggu putusan DPP Gerindra. Tutupnya
Peliput: Faisal.
Editor: Kibo