MAHABARI, HALUT- Pertandingan Sepak Bola Soadamai Cap V Tahun 2020 yang digelar di lapangan Sepak Bola Momole, Desa Soakonora, Kecamatan Galela Selatan yang di buka secara umum dan tim yang mendaftar juga berasal dari luar daerah tetapi sempat terhenti karena pandemi Covid-19 tahun lalu.
Menurut Ketua Tim Persma Mamuya Isra Haruna, pertandingan Soadamai Cup 2020 mulai digelar pada tanggal 20 Februari sampai 28 Maret 2020, namun karena Pandemi Covid-19 19 sehingga pertandingan ditunda sementara waktu.
Lanjutnya, kemudian rencananya pada 10 Juli sampai 24 Juli 2022 pertandingan fase 16 besar akan dilanjutkan kembali, tetapi sampai saat ini tidak ada kabar dari panitia pelaksana.
“Panitia jangan lari dari tanggungjawab, karena kelanjutan event Soadamai Cup V 2020 sampai saat ini tidak ada kepastian, penundaan ini sudah sangat lama karena hampir memasuki 2 tahun,” ucapnya.
Jika pertandingan ini tidak dilanjutkan lagi, maka akan jadi preseden buruk bagi event Soadamai Cup, karena kalau dikalkulasi pendaftaran per Tim sebesar Rp 4 juta rupiah dari total 32 Tim yang mendaftar maka jumlah keseluruhan sebesar Rp 128 juta rupiah, maka semua anggaran ini dikemanakan.
Kata Isra, panitia bahkan menutup komunikasi dengan Tim dan terkesan tidak serius lagi untuk melanjutkan pertandingan, karena kalau serius maka panitia akan menyurat secara resmi kepada tim yang lolos fase 16 besar.
“Panitia harus membuka diri dan melaporkan kendala yang dihadapi sehingga pertandingan lanjutan belum ada kejelasan,” tutur dia.
Dia menegaskan, Manager, Pelatih dan Official Tim yang lolos 16 besar telah bersepakat akan membuat berita acara kesepakatan mendesak pihak Polres untuk memberikan izin kembali digelarnya event Soadamai Cup untuk melanjutkan pertandingan yang tertunda dari tahun 202 kemarin.
Peliput: Jasman
Editor: ZI