TERNATE Mahabari.com – Dalam rangka bulan suci Ramadhan, Dewan Pengurus Wilayah Rumah Sandiuno Indonesia (RSI) Maluku Utara menggelar program tahunan berbagi takjil kepada kaum duafa, dan Panti Asuhan Al-Maun.
Program Berkah Ramadhan ini telah menjadi agenda rutin RSI setiap tahun saat bulan suci. Ketua Dewan Pengurus Wilayah RSI, Suria A Hasan, mengungkapkan hal ini pada Ahad (09/03/25).
Saat diwawancarai oleh awak media mahabari.com, Ka’Sur, sapaan akrabnya, menekankan bahwa kegiatan bagi-bagi takjil tersebut adalah bentuk silaturahmi dengan warga Panti Asuhan Al-Maun.
Meskipun takjil yang dibagikan nilainya tidak seberapa, menurutnya, esensi dari kegiatan ini adalah rasa saling peduli antar sesama, yang sangat membanggakan.
“Pembagian takjil pada bulan Ramadan bertujuan untuk membantu umat Muslim yang sedang berpuasa, agar mereka dapat menjalankan ibadah dengan tenang dan nyaman. Yang terpenting, menjaga kesehatan untuk memastikan ibadah puasanya berjalan lancar,” katanya.
Harapannya, jumlah pembagian takjil dan paket sembako akan terus meningkat setiap tahunnya selama bulan suci Ramadhan.
Suria A. Hasan SH., ketua DPW RSI Maluku Utara, menegaskan bahwa ini akan menjadi program yang berkelanjutan, bertujuan untuk menggali potensi dan mendukung pengembangan kreatif bagi anak-anak di panti asuhan.
Peliput: Faisal
Editor: Faisal