Home / Headline

Rabu, 18 Oktober 2023 - 20:41 WIT

NHM dan Kementrian ESDM Kolaborasi Agreditasi Program Pelatihan



TOBELO-Mahabari, PT Nusa Halmahera Minerals (NHM) mendapat kunjungan dari Komisi Akreditasi Lembaga Penyelenggara Pendidikan dan Pelatihan Sektor Energi dan Sumberdaya Mineral atau KA-LDP Kementerian Energi & Sumber Daya Mineral (ESDM).

Kunjungan itu, untuk audit lapangan proses akreditasi program pelatihan di NHM. Kegiatan ini, berkolaborasi dengan Mine Training Centre Departemen Occupational dan Health (OHS) NHM, dan berlangsung pada 21 & 22 September 2023.

Kehadiran Tim Asesor KA-LDP ESDM di Tambang Emas Gosowong disambut hangat dan didukung penuh oleh Manajemen Site. Rangkaian kegiatan dibuka langsung di Ruang Meeting Gedung Admin Gosowong oleh Wakil Direktur Operasi/KTT Rado Lawolo serta dihadiri beberapa perwakilan departemen di NHM seperti OHS, Good Mining Practices, TSF & Water Management, Maintenance, dan lainnya.

Baca Juga  Anggota ERT NHM Turut Begabung Pada Jambore Nasional Potensi SAR 2023

Program ini menjadi langkah awal untuk mempersiapkan Mine Training Centre NHM sebagai Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) yang terakreditasi, agar ke depannya bisa secara mandiri menjadi wadah sertifikasi internal maupun eksternal yang mumpuni. Nantinya diharapkan dapat mempermudah para tenaga kerja pertambangan baik dari NHM sendiri maupun dari perusahaan-perusahaan lain di wilayah sekitarnya dalam mendapatkan sertifikasi di bidang keahliannya masing-masing, melalui program-program pelatihan yang dilaksanakan di NHM.

Sebagaimana menurut Sub-Koordinator Penjaminan Mutu PPSDM ESDM, Tri Handono Priyo Sambodo, tujuan akreditasi ini untuk mengembangkan Sumber Daya Manusia (SDM) terutama di wilayah kerja industri pertambangan di seluruh Indonesia. Serta, guna menjamin standar keselamatan kerja demi memaksimalkan lingkungan kerja yang sehat dan selamat secara nasional.

Baca Juga  Halal Bihalal Kel. Karfan Taib: Sekjen Kemendes, Pentingnya Silaturahmi

“Secara kualitas dan kuantitas, program pelatihan keselamatan di NHM sudah terpenuhi, namun kami lakukan observasi lapangan langsung di Gosowong untuk mengevaluasi kesiapan program pelatihan NHM menjadi LSP yang terakreditasi,” ujarnya. Rabu (18/10/2023).

Sementara itu Deputy Manager OHS, Era Setiawan mengatakan program ini menjadi sangat penting untuk dilaksanakan NHM.

“Kita harus mewujudkan program ini untuk turut mendukung dunia pertambangan Indonesia dalam menciptakan SDM yang siap menghadapi segala kondisi menantang di berbagai karakter area kerja,” jelas Era.

Baca Juga  NHM Hadiri Sosialisasi Kominfo Ternate

Di akhir rangkaian, Rado Lawolo mewakili Manajemen Site dan BOD menyampaikan apresiasinya kepada Tim Asesor KA-LDP ESDM serta semua tim dari NHM yang terlibat.

“Ini merupakan kolaborasi dan inovasi yang luar biasa baik dari tim KA-LDP ESDM maupun dari tim Training NHM. Perlu keseriusan untuk membuat program ini bisa berjalan jangka panjang dan terstruktur. Manajemen pasti akan memberikan dukungan penuh agar semua terlaksana dengan baik,” ujar Rado


Baca Juga

Headline

Rusnawa Alih Fungsi Jadi Rumdis PNS Halut

Headline

Akhir Tahun Dan Sambut Pemilu 2024, Bawaslu Morotai Gelar Bimtek Keuangan

Headline

Polres Halut Berhasil Ringkus Dua Mafia Narkoba

Headline

Muhaimin Syarif Dicopot Dari Ketua Harian TKD Prabowo Gibran Maluku Utara

Headline

Tambahan 10 Miliar, Masjid Raya Halsel Target Rampung di Februari

Headline

Kolaborasi Tokoh Muda, Bassam-Helmi Jadi Primadona di Kayoa Utara

Headline

Proyek Dishub Halut Rp 11,4 Miliar Diduga Bermasaalah

Headline

Kepala Bappelitbangda Ternate, Pentingnya Penyelarasan Program Pembangunan yang Diusulkan Masyarakat