Home / Lokal / Redaksi

Senin, 22 Agustus 2022 - 21:09 WIT

DPRD Ternate Dukung Penagihan Pajak dan Retribusi Berbasis Digital



MAHABARI, TERNATE– Dewan Perwakilan Rakyat (DPRD) Kota Ternate melalui Komisi II mendukung penerapan penagihan Pajak dan Retribusi Daerah dengan menggunakan Digitalisasi.

Hal ini disampaikan, Anggota DPRD Kota Ternate Komisi II Jamian Kolengsusu Senin (22/08/2022), mengatakan, DPRD mendukung penerapan penagihan pajak yang retribusi daerah menggunakan Digitalisasi.

Baca Juga  Gelar Jum'at Curhat, Kapolsek Galela Sampaikan Pesan Persatuan

Menurutnya, dengan digitalisasi maka otomatis tidak ada seorang pun yang luput dari penagihan dan tidak akan ada lagi penundaan pembayaran pajak, apalagi di sektor lahan parkir kalau menggunakan digitalisasi maka pengguna kendaraan yang masuk keluar sudah pasti akan membayar.

“Setiap OPD pengelola keuangan di Kota Ternate, harus gunakan sistem digital, sebab ini sangat penting dalam rangka untuk mencegah terjadinya kebocoran keuangan dan hal lainnya, ini harus dilakukan dalam rangka mendukung peningkatan PAD di Kota Ternate,” ungkapnya.

Baca Juga  Minim Etika Kadis Perkim Diduga Maki-maki di Ruang Paripurna

Jika mendukung peningkatan PAD, maka OPD di Kota Ternate harus optimis dalam mendukung dan melaksanakan penetepan sistem digital, dan tidak boleh lagi janji- janji untuk menggunakan.

Kata dia, saat ini target PAD Kota Ternate tahun 2022 sebesar Rp. 126 Milyar lebih, dan untuk mendukung pencapaian itu, maka Pemkot Ternate harus melakukan pengelolaan secara baik dengan menerapkan sistem digital sehingga target capaian bisa terpenuhi dan bahkan bisa melebihi target.

Baca Juga  Pemda dan DPRD Sitaro Kunker ke DPRD Halut Bahas Pajak dan Retribus

Peliput: Fahrun
Editor: ZI


Baca Juga

Redaksi

Dukung Sail Tidore 2022, TNI AL Lakukan Bakti Kesehatan Surya Baskara Jaya

Redaksi

Menteri Desa PDTT RI Akan Kunjungi Kota Tidore

Lokal

Mendaftar di Menit Terakhir, Golkar Halut Siap Gaspol Jelang Pileg 2024

Redaksi

268 CJH Kota Ternate Yang Akan Di Berangkatkan Terdapat 8 Orang Lansia

Redaksi

Dugaan KDRT Oknum Anggota DPRD Kota Ternate, BK Masih Minta Keterangan Saksi

Lokal

Dinas Pendidikan Kota Ternate Evaluasi Sejumlah Program

Ekonomi

Tim Satgas Masih Tunggu Penentuan Harga BBM Eceran Dari Pertamina
Tumpukan Sampah Di dua Kelurahan Gambesi Dan Sasa

Nasional

IMM Ternate, Kali Mati Dan Jalan Jadi Tumpukan Sampah Pasca Ramadhan